Mendag Apresiasi Misi Kemanusiaan PT Intibios yang Membeli Masker Produksi UMKM Para Difabel - Mencerdaskan Ummat - harian9.com

Archive Pages Design$type=blogging$count=22

Mendag Apresiasi Misi Kemanusiaan PT Intibios yang Membeli Masker Produksi UMKM Para Difabel

JAKARTA| H9 Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mendukung penuh upaya pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), khususnya yang memberdayak

 

JAKARTA| H9
Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mendukung penuh upaya pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), khususnya yang memberdayakan para penyandang disabilitas. Hal ini sebagai bentuk kerja sama memutus mata rantai penularan Covid- 19 sekaligus membantu sesama manusia di masa sulit.

Dukungan itu disampaikan Mendag Lutfi saat menghadiri acara pembelian masker produksi komunitas Mutiara Handicraft oleh PT Intibios Persada Sejahtera, Sabtu (21/8/2021).

Hadir dalam acara tersebut penggagas Intibios Lab Enggartiasto Lukita dan penggerak UMKM Mutiara Handicraft Irma Suryati.

“Saya mendukung langkah yang dilakukan Intibios Lab hari ini. Ini merupakan usaha yang luar biasa yang dilakukan untuk membantu sesama manusia di masa pandemi Covid-19 ini. Selain itu, ini juga merupakan bentuk upaya menggerakkan kembali perekonomian kita,” ujar Mendag Lutfi.

Mendag Lutfi mengungkapkan, pandemi Covid-19 menyebabkan perekonomian luluh lantak. Penularan virus Covid-19 menyebabkan perekonomian harus berhenti karena sistem kesehatan masyarakat terganggu.

“Pemerintah pasti hadir bagi masyarakat. Kami mengupayakan segala sesuatu yang dapat dilakukan untuk melindungi masyarakat dan memulihkan perekonomian Indonesia. Minggu ini, pemerintah juga sudah membuka kembali pusat perbelanjaan dan mal dengan protokol kesehatan yang sangat ketat,” ungkap Mendag Lutfi.

Mendag Lutfi menegaskan akan terus mendukung program pengembangan UMKM.

 “Pemerintah berkomitmen membantu UMKM agar dapat berkembang meskipun di tengah pandemi Covid-19. Kami akan berkomunikasi lebih lanjut dengan Mutiara Handicraft untuk mendiskusikan hal-hal yang dapat dilakukan pemerintah untuk membantu UMKM. Di sisi lain, kami juga berharap dapat membantu difabel di seluruh Indonesia,” kata Mendag Lutfi.

Penggagas Intibios Lab Enggartiasto Lukita menambahkan, langkah yang dilakukan Intibios adalah suatu misi kemanusiaan. 

“Dengan niat melakukan misi kemanusiaan, kami menghubungi Mutiara Handicraft untuk menjalin kerja sama dalam produksi masker. Kami ingin memberdayakan produksi dalam negeri melalui UMKM, khususnya yang mengkaryakan kelompok difabel,” ujar Enggar.

Enggar mengatakan, kelompok difabel memiliki kemampuan membuat masker dengan kualitas yang sangat baik. Sinergi dengan UMKM juga ini merupakan salah satu ikhtiar kemanusiaan untuk ikut membantu penanganan pandemi covid-19.

Penggerak UMKM Mutiara Handicraft Irma Suryati menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang baik dengan Intibios Lab dan dukungan yang diberikan Kementerian Perdagangan. 

“Saya berterima kasih atas kerja sama yang baik ini. Sebab, usaha kami jadi tetap hidup,” kata Irma.

Mutiara Handicraft adalah UMKM komunitas disabilitas yang digerakkan Irma Suryati yang juga seorang penyandang disabilitas di Kebumen, Jawa Tengah. Sebelumnya, usaha kelompok ini membuat keset yang mampu menembus ekspor ke Australia. Namun, akibat pandemi Covid-19, mereka kehilangan permintaan ekspor dan domestik untuk keset. Sehingga, Mutara Handicraft beralih memproduksi masker, pelindung wajah (face shield), dan alat pelindung diri (APD).

Saat ini, dengan melibatkan 300 penyandang disabilitas, UMKM Mutiara Handicraft dapat memproduksi sebanyak 35 ribu hingga 1 juta masker setiap bulan. Para penyandang disabilitas tersebut berasal dari lima kabupaten, yaitu Kebumen, Cilacap, Banjarnegara, Banyumas, dan Purbalingga.

“Penyandang disabilitas itu mampu jika diberi kesempatan. Kami senang sekali melalui kerja sama ini kami diberikan kesempatan untuk membuktikan bahwa kami mampu. Bagi kami, sukses adalah ketika hidup kami dapat bermanfaat bagi banyak orang,” pungkas Irma.(PR01)

Nama

Aceh Artikel Berita Bola Budaya Daerah Deli Serdang Dunia Ekbis Energi Headline Hukum Industri International Jambi Jember Karo Kesehatan Komunitas Korupsi Kriminal Labuhanbatu Labura Langkat Lifestlye Madina Market Medan Metro Nasional Nias olahraga Otomotif Padangsidimpuan Pakpak Bharat Palas Paluta Parapat Pariwisata PAT Pendidikan Peristiwa Pilkada Politik Profil Singkat puisi Puspen Ragam Relasi RPH samosir Selebritis Seremoni Sergai Sport Statistik Surabaya Tapsel Tebingtinggi Video
false
ltr
item
Mencerdaskan Ummat - harian9.com: Mendag Apresiasi Misi Kemanusiaan PT Intibios yang Membeli Masker Produksi UMKM Para Difabel
Mendag Apresiasi Misi Kemanusiaan PT Intibios yang Membeli Masker Produksi UMKM Para Difabel
JAKARTA| H9 Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi mendukung penuh upaya pemberdayaan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), khususnya yang memberdayak
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgJ1SLRASg4frfVWaqSh9KlD2Jn7LY54-PBYTMMVMcQFOP5Mt3VdUOB2fw9tIo1jUBmXt9PpeDZ-XnTsbEXojTPsRdDorXxCjARTHdnVa2vsoyiqt8-zEheB2PnWv9H8jneUOTcs6SfmFlD1Pulu_GtiylbqsAgwU166QGlhlXHu5_ajdJ2WbvZvl6qbw=w640-h399
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgJ1SLRASg4frfVWaqSh9KlD2Jn7LY54-PBYTMMVMcQFOP5Mt3VdUOB2fw9tIo1jUBmXt9PpeDZ-XnTsbEXojTPsRdDorXxCjARTHdnVa2vsoyiqt8-zEheB2PnWv9H8jneUOTcs6SfmFlD1Pulu_GtiylbqsAgwU166QGlhlXHu5_ajdJ2WbvZvl6qbw=s72-w640-c-h399
Mencerdaskan Ummat - harian9.com
https://www.harian9.com/2021/08/mendag-apresiasi-misi-kemanusiaan-pt.html
https://www.harian9.com/
https://www.harian9.com/
https://www.harian9.com/2021/08/mendag-apresiasi-misi-kemanusiaan-pt.html
true
1012135278702199990
UTF-8
Not found any posts Berita Semua Baca Selengkapnya Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago